Kamis, 14 Januari 2016

Buntuti iPhone, Samsung Galaxy S7 Bakal Punya Live Photos

Buntuti iPhone, Samsung Galaxy S7 Bakal Punya Live Photos

Buntuti iPhone, Samsung Galaxy S7 Bakal Punya Live Photos
Buntuti iPhone, Samsung Galaxy S7 Bakal Punya 'Live Photos' (Foto: Expert)
SEOUL – Apple telah membekali iPhone 6s dan 6s Plus dengan fitur bernama Live Photos. Tak ingin kalah, Samsung disebut juga akan memberikan fitur yang sama di smartphone Galaxy S7 tahun ini.
Sebagaimana dikabarkan Phone Arena, Jumat (15/1/2016), fitur yang akan diberikan pada Galaxy S7 itu kini masih masa pengembangan. Fitur tersebut mungkin juga belum siap begitu smartphone dikapalkan sehingga fitur tersebut bisa saja dirilis untuk pembaruannya.
Menurut informasi, fitur tersebut akan disebut Timeless Photo atau Vivid Photo. Namun tak seperti fitur yang dimiliki Apple, fitur yang bisa merekam satu detik sebelum dan setelah tombol kamera ditekan itu tak akan bersuara di perangkat Samsung.
Live Photos mampu membuat foto menjadi lebih hidup sehingga tak ayal fitur tersebut juga diminati Facebook untuk aplikasi di iOS. Sementara Samsung Galaxy S7 rencananya diungkap pada 21 Februari pada gelaran Mobile World Congress (MWC) 2016 di Barcelona.

0 komentar:

Posting Komentar