Kamis, 14 Januari 2016

Ini Deretan Fitur Keren di iOS 9.3

Ini Deretan Fitur Keren di iOS 9.3

Ini Deretan Fitur Keren di iOS 9.3
Ini Deretan Fitur Keren di iOs 9.3 (foto : itoucappreview)
CUPERTINO - Dengan kehadiran OS terbaru iOs 9.3 di depan mata. Kabarnya, Apple melakukan pembaruan yang akan lebih berfokus ke kesehatan pengguna.
Untuk sekarang iOS 9.3 baru tersedia versi beta-nya, yang berarti belum sepenuhnya sempurna. Sampai sekarang, tidak ada pemberitahuan resmi dari Apple mengenai versinya yang sudah sempurna.
Sementara itu, ada baiknya kita melihat fitur-fitur yang akan tersedia di iOS 9.3, sebelum mereka tiba. Seperti dilansir dari Cnet, Kamis (14/1/2016).
Fitur Night Shift
Kecerahan layar ponsel yang terlalu terang dapart merusak kualitas tidur Anda. Untuk mengatasi hal tersebut, Apple menghadirkan fitur ini. Layar otomatis menjadi lebih redup ketika sudah memasuki malam hari.
Fitur News App
Fitur ini memang bukan barang baru di iOS, karena sudah diluncurkan Desember lalu. Dengan pembaruan itu, aplikasi news akan menjadi lebih personal. Berita yang ditampilkan akan disesuaikan dengan preferensi anda.
Fitur Lock Up Yur Notes
Dengan iOs 9.3, kini catatan yang sifatnya rahasia dapat dikunci dengan password. Terlebih, kini daftar catatan akan disusun berdasarkan tanggal pembuatan.
Fitur Health
Walaupun Apple tidak mengeluarkan aplikasi kesehatan resmi. Kini Anda dapat mengimpor data kesehatan menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk disambungkan dengan Apple Watch untuk menghitung lamanya tidur dan jumlah langkah dalam sehari.
Fitur Car Play
Sistem hiburan mobil ala Apple, car Play akan mendapat pembaruan juga. Ketika Anda di mobil, daftar lagu kesukaan Anda akan langsung terputar di mobil.
Fitur Smart Tools For Teachers
iPad dapat menjadi sarana mengajar yang baik bagi para guru. Dengan aplikasi Class Room membuat Anda menyusun dapat menyusul jadwal pelajaran dan mengetahui perkembangan seorang siswa.

0 komentar:

Posting Komentar